Brand fashion asal Amerika Serikat, Coach, baru saja menghadirkan gebrakan menarik di dunia gaming lewat kolaborasi dengan The Sims 4. Mulai 13 Januari 2026, para pemain bisa memanjakan karakter Sims mereka dengan item fashion dan dekorasi eksklusif yang terinspirasi dari koleksi siap pakai (ready-to-wear) Coach.
Dalam pembaruan ini, Coach menghadirkan 9 item baru yang bisa diunduh langsung di base game The Sims 4 tanpa perlu membeli paket tambahan berbayar—fitur yang sangat memudahkan pemain untuk bernarsis ria dengan gaya baru.
Item-item tersebut dirancang dengan 65 variasi warna dan motif, memberikan kebebasan bagi pemain untuk mengkustomisasi tampilan Sims mereka sesuai selera. Koleksi ini mencakup pakaian seperti jaket varsity dengan logo khas “C”, sepatu jenis Soho sneakers, hingga rok dan setelan stylish yang bisa dipilih lewat menu Create a Sim.
Selain fashion wearable, Coach juga menghadirkan objek dekoratif seperti tas ikonik Tabby dan Brooklyn yang bisa ditempatkan di rumah Sims lewat mode Build Buy. Fitur unik Coach Trunk pun tersedia — sebuah trunk besar yang saat diklik membuka berbagai pilihan outfit terkurasi yang dapat memengaruhi suasana hati Sims (moodlets).
Menurut Vice President Marketing Coach Amerika Utara, Kimberly Wallengren, kehadiran koleksi ini bukan sekadar soal pakaian digital, tetapi juga tentang ekspresi diri dan kreativitas para pemain di komunitas gaming. Dengan memberikan akses bebas tanpa biaya tambahan, Coach berharap pemain bisa lebih leluasa mengekspresikan gaya mereka di dunia Sims.
Tak hanya itu, pemain yang ingin mempercantik rumah Sims mereka juga bisa langsung mengunduh desain ruangan bertema Coach, In the Bag Room, lewat galeri Sims 4 — ruangan yang dirancang untuk memamerkan koleksi item Coach dengan estetika elegan khas brand tersebut.